Terasmedia.co Lebak – Ketua PB HMI Bidang Maritim periode 2016-2018, Mahyudin Rumata mengapresiasi jajaran Polsek Warunggunung, Polres Lebak yang gerak cepat menerima keluhan masyarakat tentang adanya kelompok tauran remaja. Menurut Mahyudin tauran antar pelajar tentu sangat meresahkan masyarakat dan pengguna jalan raya.
“Saya apresiasi jajaran Polsek Warunggunung, Polres Lebak yang cepat merespon aduan masyarakat dengan mendatangi lokasi kejadian di Sampai,” kata Mahyudin Rumata, Senin (29/5/2023).
Mahyudin yang kini aktif sebagai Wasekjen Bidang Maritim dan Keamanan Laut DPP KNPI mendorong personil Polres Lebak agar terus melakukan patroli rutin pada malam hari. Hal tersebut untuk meminimalisir ruang-ruang kejahatan salah satunya kenakalan remaja.
“Infonya tadi ada dua unit kendaraan roda dua diamankan personil Polsek Warunggunung. Kita berharap jajaran Polsek Warunggunung terus melalukan patroli pada malam hari dan menampung keluhan-keluhan masyarakat terutama Kamtibmas,” tutur Mahyudin.
Salah seorang Warga Warunggunung, TB Dede Chandra berharap jajaran Polsek Warunggunung terus aktif keliling untuk memastikan keadaan wilayahnya agar aman dari tindakan kejahatan. Kata TB, dengan melakukan patroli keliling tentu bisa meminimalisir kejahatan.
“Anak-anak muda yang akan tauran atau melakukan kejahatan, ketika melihat polisi mereka pasti langsung ketakutan. Jadi perlu untuk personil polsek warunggunung untuk menjaring lebih giat lagi masukan-masukan dan menerima keluhan masyarakat,” tutur TB.
Untuk diketahui, Puluhan remaja di Jalan Sampai Pandeglang terlibat tauran dengan membawa senjata tajam (Sajam), Cerurit. Mereka terlibat tauran dengan kelompok lain yang mlintas, sehingga menyebabkan kemacetan.