Lapas Banceuy Kemenkumham Jabar Musnahkan Hasil Razia Blok Kamar Hunian

Lapas Banceuy Kemenkumham Jabar Musnahkan Hasil Razia Blok Kamar Hunian I Teras Media
Keterangan foto : Lapas Banceuy Kementerian Hukum Dan HAM Jawa Barat Musnahkan Hasil Razia Blok Kamar Hunian, (Selasa, 9/5/2023)

TerasMedia.co, Bandung | Lapas Kelas IIA Banceuy Bandung melaksanakan pemusnahan Hasil Deteksi Dini dan Rajia Blok Kamar Hunian yang diselenggarakan di Area Lapangan Dalam Lapas Kelas IIA Banceuy Bandung.

Kegiatan yang dipimpin oleh Kalapas Banceuy Bandung ini diikuti oleh seluruh pegawai Lapas Banceuy Pejabat struktural eselon 4 dan 5 serta JFT dan JFU Lapas Banceuy serta perwakilan Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Banceuy Bandung.

Baca Juga : Tim Dinkes Kota Bandung Tinjau Dapur Lapas Banceuy Guna Penyerahan Sertifikat Laik Higiene

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan ini kalapas Banceuy Heri Kusrita memusnahkan barang-barang terlarang hasil rajia dari mulai kabel, handphone, serta alat-alat terlarang yang tidak boleh beredar di dalam kamar hunian lapas.

Pemusnahan selain dilakukan oleh pegawai Kalapas banceuy juga memberikan barang bukti yang akan dimusnahkan kepada Warga Binaan guna dimusnahkan, Kegiatan ini dimaksudkan agar sebagai pembelajaran bahwa Kalapas Akan menindak tegas apabila Warga Binaan tidak mematuhi aturan yang berlaku di dalam lapas yaitu dilarangnya peredaran Narkoba dan penggunaan alat komunikasi berupa handphone.

Ini Juga : Bapas Subang Terima Penghadapan 3 Klien Dari Lapas Purwakarta, Begini Penjelasannya

“Kegiatan ini dimaksudkan bahwa Lapas Kelas IIA Banceuy Bandung betul-betul perang terhadap penyimpangan yang terjadi di dalam lapas apakah itu peredaran Narkoba ataupun penggunaan alat komunikasi Handphone” tutur kalapas.

Pemusnahan ini adalah hasil dari Deteksi Dini serta Hasil Rajia Kamar Hunian Lapas Kelas IIA Banceuy Bandung yang dilakukan secara periodik guna menghindari berbagai macam penyimpangan yang terjadi di dalam lapas.

Ikuti kami di Google News

Pos terkait