TerasMedia.co, Cianjur | Kepala Staf TNI Angkatan Darat, Jenderal TNI Dudung Abdurachman berikan penghargaan kepada Petugas Lapas Kelas IIB Cianjur dan Korwil UPT Suci Raya yang mengikuti Pelatihan Pra Tugas Bersama Yonif R 300/BWJ, (Kamis, 11 Mei 2023).
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat, R. Andika Dwi Prasetya menghadiri secara langsung penyerahan penghargaan ini dengan didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Jawa Barat Dr. Andi Taletting Langi, S.Ip., S.H., M.Si., M.Phil, beserta Kepala Lapas Kelas IIB Cianjur, Tomi Elyus dan Kepala UPT Wilayah Suci Raya.
Baca Juga : KASAD Pimpin Serah Terima Jabatan Pangdam V Brawijaya dan Aster
Turut Hadir dalam kegiatan Bupati Cianjur, Herman Suherman beserta Forkopimda Kabupaten Cianjur. Kegiatan Pemberian Piagam Penghargaan diselenggarakan di Kantor Desa Cibokor, Kabupaten Cianjur.
Penghargaan diberikan secara langsung oleh KASAD, Jenderal TNI Dudung Abdurachman kepada Petugas Lapas Kelas IIB Cianjur dan UPT Suci Raya dalam Kunjungan Kerja KASAD Kodam III/Slw.
Penghargaan ini diberikan atas sinergitas dan Kerjasama antara Kementerian Hukum dan HAM Kantor Wilayah Jawa Barat dengan Kodam III/Siliwangi, yang telah memberikan pembekalan hukum dan HAM serta mengikuti pelatihan Pra Tugas Yonif R 300/Bjw Satgas Pamtas RI-PNG Mobile T.A 2023 yang dilaksanakan selama 4 Hari dari Tanggal 2 Mei sampai dengan 5 Mei 2023.
Ini Juga : Kasad : Istri Prajurit Jadi Kekuatan Dahsyat Mewujudkan Kemerdekaan RI
Kepada Tim Humas, Kepala Lapas Kelas IIB Cianjur, Tomi Elyus menyampaikan “Alhamdulillah kami dapat mengikutsertakan Petugas Lapas Cianjur dalam kegiatan Pra Pelatihan Tugas Yonif R 300/Bjw Satgas Pamtas, sehingga Petugas kami mendapatkan pembekalan terkait taktit maupun strategi dalam pelaksanaan pengamanan oleh TNI Angkatan Darat.
Tentu kami sangat mendukung dan berharap kegiatan kolaborasi seperti ini dapat berkelanjutan.”
“Terimakasih atas penghargaan yang telah diberikan, kami sangat mengapresiasi penghargaan yang telah diberikan dan penghargaan ini menjadikan motivasi untuk kami agar selalu menjaga sinergitas antar Instansi khususnya antara Lapas Kelas IIB Cianjur dan TNI.”