TOP, Kejari Kota Malang Ikuti Rakernis Bidang Pengawasan Kejaksaan RI

TOP, Kejari Kota Malang Ikuti Rakernis Bidang Pengawasan Kejaksaan RI I Teras Media

Terasmedia.co Malang – Kepala Kejaksaan Negeri Kota Malang Edy Winarko, S.H., M.H. didampingi Kepala Sub Bagian Pembinaan Nugroho Wisnu Pujoyono, S.H., M.H., dan Kepala Seksi PB3R Ferdinan Cahyadi, S.H., M.H. mengikuti secara virtual Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Pengawasan Kejaksaan R.I. dengan tema “Optimalisasi Peran Kejaksaan Menyongsong Indonesia Maju”, Selasa (27/9/2022).

Jaksa Agung Muda Pengawasan RI, Drs Ali Mukartono mengingatkan tentang Pengawasan Melekat yang harus dilaksanakan secara terus menerus dengan memperhatikan sistem pengendalian manajemen. Ali menyebut, khusus Jaksa, pengawasan melekat juga dilaksanakan dengan Instrumen Penilaian Kinerja Jaksa.
“Pimpinan satuan kerja yang melaksanakan pengawasan melekat dan memperoleh temuan wajib melakukan pemeriksaan/menyampaikan temuan tersebut ke Pejabat Pengawasan Fungsional,” tutur Ali

“Saya minta pada aparatur pengawasan agar berperan sebagai Consultant, yaitu memberikan saran untuk perbaikan dan ikut berpartisipasi secara aktif membantu manajemen melakukan berbagai tindakan perbaikan. Dan berperan sebagai Catalyst, yaitu memotivasi, mengarahkan dan menegakkan seluruh bagian organisasi dalam lingkup seperangkat kebijakan yang telah ditetapkan serta memastikan tidak terjadi pelanggaran.” tambah Ali.

Bacaan Lainnya

Mengakhiri arahannya, Jaksa Agung Muda Pengawasan menekankan pada seluruh aparatur pengawasan tentang kinerja yang diharapkan dengan meningkatkan kemampuan dalam penguasaan perundang-undangan, dan pengetahuan tentang kewenangan baru yang ada di UU Kejaksaan.

Untuk dikehatui, Acara diawali dengan sambutan Ketua Panitia Rakernis Bidang Pengawasan, Inspektur III pada Jamwas Kejagung RI Darmawel Aswar, S.H.,M.H. dilanjutkan Pengarahan oleh Jaksa Agung Muda Pengawasan Dr. Ali Mukartono, S.H.,M.M., sekaligus membuka acara dan dilanjutkan paparan Sekretaris Jaksa Agung Muda Pengawasan Dr. Asri Agung Putra, S.H., M.H.

Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bidang Pengawasan Kejaksaan RI Tahun 2022 dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan dan akan dilaksanakan sampai tanggal 28 September 2022.

Ikuti kami di Google News

Pos terkait