TerasMedia.co, Lebak | Jaringan Media Siber Indonesia JMSI Peringati Hari Jadinya Di Pendopo Musium “MULTATULI” Lebak.
Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Kabupaten Lebak menggelar perayaan Hari jadi yang ke 5 (lima) dengan berbagai rangkaian acara. Belangsung penuh kesederhanaan tapi khidmat di Pendopo Museum Multatuli, pada Selasa, 18-2-2025.
Perayaan Hari jadi yang ke 5 ini sekaligus berbarengan dengan memperpingati Hari Pres Nasional. Dengan tema “Membuka Mata Generasi Muda dalam Mencerdaskan Anak Bangsa dan mengawal Program tentang Ketahanan Pangan.
Sementara dalam sambutannya Aji Rosyad, selaku Ketua JMSI Kabupaten Lebak. Menyampaikan JMSI Lebak akan berperan serta dalam mengawal Program ketahanan pangan yang di canangkan Pemerintah.
Selanjutnya Aji menekankan jika Organisasi kewartawanan ini terbagi menjadi dua, pertama adalah organisasi yang mewadahi Media dan yang kedua mewadahi Wartawannya.
Selain itu, Aji juga memaparkan korelasi Tugas Pokok dan Fungsi Jurnalis.
Jurnalis atau wartawan bukan hanya sekedar publikator saja, namun merupakan mitra dan pemantau program kebijakan Pemerintah Daerah. Ujarnya
Disisi lain, Kabid Informasi dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Lebak, Sehabudin.
Mewakili Kepala Dinas Kominfo yang berhalangan hadir, mengatakan, Media adalah merupakan pilar ke 4 Demokrasi, berperan aktif dibidang publikasi dan informasi. Sehabudin juga berharap Kepada teman-teman Jurnalis yang tergabung di JMSI, bisa menyajikan pemberitaan yang Edukasi, Obyektif dan Akuntable, pungkasnya.