Pesan Menyentuh Wakil Ketua Komisi I DPR RI di Hari Pers Nasional ke 79 

Pesan Menyentuh Wakil Ketua Komisi I DPR RI di Hari Pers Nasional ke 79  I Teras Media
Keterangan foto : Sekertaris Fraksi Partai Demokrat Anton Sukartono Suratto, Jumat (3/1/2025)
Ikuti kami di Google News

Terasmedia.co Jakarta – Wakil Ketua Komisi I DPR RI Anton Sukartono Suratto menyampaikan harapannya dan pesannya pada momen Hari Pers Nasional (HPN) 2025 yang jatuh pada Minggu tanggal 9 Februari .

Hari Pers Nasional (HPN) 2025 memiliki tema Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa.

Anton sapaannya mengingatkan, pentingnya jurnalisme yang independen dan berkualitas sebagai kunci dalam menjaga transparansi.

Bacaan Lainnya

Ketua DPD Demokrat Jawa Barat tersebut menekankan, jurnalisme independen juga menyuarakan kebenaran, dan memperkuat demokrasi di Indonesia.

“Jurnalisme yang independen dan berkualitas adalah kunci dalam menjaga transparansi, menyuarakan kebenaran, dan memperkuat demokrasi di Indonesia,” kata Anton kepada redaksi, Senin (10/2/2025).

Pria berkacamata tersebut pun turut mengapresiasi, kerja keras insan pers yang terus berjuang memberikan informasi akurat dan berimbang untuk masyarakat.

Politisi Demokrat itu berharap, agar pers nasional semakin maju, profesional dan menjadi pilar utama dalam membangun bangsa pada momen Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2025.

“Semoga pers nasional semakin maju, profesional, dan selalu menjadi pilar utama dalam membangun bangsa,” tutup anggota legislator dari Jawa Barat tersebut.

 

Pos terkait