Tinjau Banjir, Camat Zamzam Dampingi Kepala BPBD Kerobok Air Selutut Orang Dewasa

Tinjau Banjir, Camat Zamzam Dampingi Kepala BPBD Kerobok Air Selutut Orang Dewasa I Teras Media
Ikuti kami di Google News

Terasmedia.Co, TANGERANG| Dampingi Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat, Camat Teluknaga Zamzam Manohara nekat Kerobok air sedalam lutut orang dewasa di Desa Tanjung Pasir dan Desa Tanjung Burung. Minggu (26/2/2023) malam.

Meski genangan air masuk kedalam rumah, sejumlah warga masih bertahan di dalam rumahnya masing-masing.

Camat Teluknaga Zamzam Manohara menjelaskan, banjir terjadi akibat intensitas hujan lebat yang terjadi dalam satu pekan ini. Pada kesempatan itu, pihaknya memberikan semangat kepada warga korban banjir agar tetap tabah dalam menghadapi musibah ini.

Bacaan Lainnya

“Kami coba tangani banjir ini dengan menggunakan 2 unit mesin pompa tambahan untuk menyedot air agar genangan air dapat segera surut,”ujar Camat Teluknaga Zamzam Manohara kepada wartawan Senin, 27 Februari 2023

Baca jugaSebanyak 14 Warga Teluknaga Dihadiahi Umroh

Menurutnya, Pompa air ini didatangkan dari BPBD dan Dinas Bina Marga Kabupaten Tangerang. Disamping itu juga pihaknya akan membuat peningkatan tanggul kali lagi agar air tidak meluap ketika hujan deras tiba.

“Pompa air ini nantinya dibantu dari BPBD untuk mempercepat penyedotan air yang menggenangi rumah warga dan bantuan logistik yang disiapkan dari Dinsos dan BPBD,”pungkasnya.

Sementara, Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengaku telah melakukan asesmen di dua lokasi banjir yang berada di wilayah Kecamatan Teluknaga yakni di desa tanjung burung dan desa tanjung pasir. Ia pun merinci bahwa terdapat 328 Kepala Keluarga yang terdampak banjir di Desa Tanjung Burung, serta 619 Kepala Keluarga di Desa Tanjung Pasir.

“Kita akan tambahkan satu unit mesin Alkon untuk atasi banjir ini agar cepat surut,” pungkasnya

Pos terkait